Sanana, 10 Maret 2025 – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler ke-123 Kodim 1510/Sula terus berlanjut, membawa harapan baru bagi warga. Salah satunya Bapak Jamal Umaternate, warga Desa Wailau, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, Maluku Utara, yang rumahnya tengah direnovasi menjadi Rumah Tinggal Layak Huni (RTLH). Saat ini, proses pembangunan telah memasuki tahap pemlesteran dinding.
Satgas TMMD bersama warga bahu-membahu mengerjakan rumah tersebut dengan penuh semangat. Yusuf, salah satu warga yang turut membantu, mengapresiasi kerja cepat dan solid dari TNI. “Luar biasa, sekarang sudah mulai plester dinding. Targetnya harus selesai dalam 30 hari,” ujarnya.
Bapak Jamal sendiri tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya. “Kekompakan TNI dan warga luar biasa. Gotong royongnya sangat terasa. Sebentar lagi rumah saya selesai,” katanya dengan senyum penuh haru.
Sementara itu, Pasiter Kodim 1510/Sula, Lettu Inf Fransiskus, yang mengawasi langsung proses pembangunan, menjelaskan bahwa setelah tahap pemlesteran, pengerjaan akan dilanjutkan dengan pemasangan atap.
“Proses pembangunan berjalan lancar berkat kerja sama antara Satgas TMMD dan masyarakat. Kami berharap rumah ini segera rampung sesuai target, sehingga bisa langsung dihuni oleh Bapak Jamal dan keluarganya,” tutur Lettu Inf Fransiskus.
Semangat kebersamaan dan gotong royong dalam program TMMD ini menjadi bukti nyata kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat.
(Pendim 1510/Sula)