Puncak Jaya– Dalam upaya mendukung perekonomian masyarakat, Satgas Yonif 715/Motuliato Pos Merah Putih memborong hasil panen kebun warga di Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua, Kamis (23/01/2025).
Dansatgas Pamtas Kewilayahan Yonif 715/Motuliato, Letkol Inf Dwi Hertanto, mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial (Binter) selain pengamanan perbatasan RI-PNG. “Kami hadir di tengah masyarakat untuk memberikan dampak positif dan membantu mengatasi kesulitan rakyat. Memborong hasil panen ini adalah salah satu wujud kepedulian kami dalam meningkatkan pendapatan ekonomi warga,” ujarnya.
Sementara itu, Danpos Merah Putih, Letda Inf Febri Setyo Nugroho, menjelaskan bahwa kegiatan ini juga bertujuan memenuhi kebutuhan logistik serta gizi personel pos. “Hasil kebun warga Kampung Distrik Mulia sangat beragam, mulai dari sayuran seperti bayam, daun bawang, pakis, hingga buah-buahan seperti alpukat dan jeruk manis. Kegiatan ini sekaligus mendukung perekonomian lokal,” jelasnya.
Mama Naya (44), salah satu petani di Kampung Distrik Yamo, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas bantuan dari Satgas Yonif 715/Motuliato. “Terima kasih kepada bapak-bapak tentara yang sudah memborong hasil kebun kami. Tuhan memberkati bapak-bapak tentara,” ungkapnya dengan penuh haru.
Kegiatan ini menunjukkan komitmen Satgas Yonif 715/Motuliato untuk terus memberikan dampak positif bagi masyarakat di wilayah tugasnya, baik melalui keamanan maupun upaya peningkatan kesejahteraan warga.
(Satgas Yonif 715/Mtl)