TEGALSARI – Mempersiapkan upacara HUT RI ke – 79 tahun 2024, Anggota Posramil 0825/23 Tegalsari dan anggota Polsek Tegalsari sibuk melatih para peserta Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra). kegiatan ini dilaksanakan di lapangan Kaligesing Desa Karangmulyo Kecamatan Tegalsari. Kamis (15/08/2024).
Sertu Arip Setiawan beserta dua personel Posramil 0825/23 Tegalsari dan dua personil dari Polsek Tegalsari memberikan pelatihan dan pembinaan kepada para peserta Paskibra mulai dari baris berbaris dan membentuk formasi pada saat pengibaran bendera.
Para peserta Paskibra merupakan hasil seleksi dari tiap – tiap SMA di wilayah Kecamatan Tegalsari, semuanya begitu antusias dan semangat mengikuti segala petunjuk dan instruksi dari para pembina. Untuk lebih menumbuhkan rasa kebersamaan, kekompakan dan soliditas serta semangat para peserta Paskibra.
“Disini kami fokus melatih disiplin mereka. Baik itu melatih cara baris berbaris yang benar maupun membentuk formasi pada saat acara pengibaran bendera” Ucap Serda M. Riza Ziaul Hack.
(Hry23)