Musi Rawas – Kondisi Jalan Lintas Tugumulyo-Simpang Semambang di Desa Leban Jaya, Kecamatan Tuah Negeri, Kabupaten Musi Rawas (Mura), menjadi sorotan akibat kerusakan yang semakin parah. Namun, Dinas Perhubungan (Dishub) Musi Rawas dinilai tidak memberikan respons terkait permasalahan ini.
Berita mengenai kerusakan jalan tersebut sebelumnya telah beredar luas, bahkan menyoroti sikap Dishub yang dianggap “tutup mata” terhadap kondisi infrastruktur. Untuk mendapatkan klarifikasi, awak media mencoba menghubungi Kepala Dishub Musi Rawas, Adi Winata, melalui pesan WhatsApp. Namun, hingga berita ini ditayangkan, pesan tersebut hanya berstatus terbaca tanpa adanya tanggapan atau penjelasan.
Sekretaris DPD LSM BARAK NKRI, Alfirmansyah, menyesalkan sikap Dishub yang tidak memberikan perhatian terhadap kondisi jalan tersebut. Padahal, menurutnya, pembangunan infrastruktur merupakan salah satu program prioritas Bupati Musi Rawas.
“Sangat disayangkan jika jalan ini rusak karena kurangnya pengawasan dari Dishub. Padahal, tugas utama mereka adalah memastikan kelancaran lalu lintas dan pengelolaan infrastruktur transportasi,” ujar Alfirmansyah, Selasa (28/01/2025).
Ia juga menegaskan bahwa Dishub memiliki tanggung jawab besar dalam perumusan kebijakan teknis, pengelolaan lalu lintas, serta pengawasan transportasi dan perizinan. Oleh karena itu, ia berharap dinas terkait segera mengambil langkah nyata untuk mengatasi permasalahan ini.
Masyarakat setempat pun berharap ada perbaikan segera agar jalan lintas tersebut kembali layak digunakan, mengingat jalur ini merupakan akses penting bagi aktivitas warga dan distribusi barang di wilayah Musi Rawas.
(Erwin Kaperwil Lubuklinggau, Musi Rawas)