Sidoarjo – Bhabinkamtibmas Polsek Tulangan Polresta Sidoarjo, Aipda Lucky Ardian Syah, tidak hanya bertugas melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat, tetapi juga menanamkan nilai kepedulian sosial kepada putrinya sejak dini.
Kamis (20/2/2025), saat menjalankan tugasnya, Aipda Lucky mendapat informasi dari warga tentang seorang lansia bernama Mbah Kayuna (72), yang tinggal sendirian di Desa Kebaron, Kecamatan Tulangan. Bersama rekannya, Aiptu Subandik, serta putrinya, Michellina Adarra Nessya Putri, ia pun menyempatkan diri mengunjungi rumah sang nenek untuk bersilaturahmi dan memberikan bantuan sembako.
Saat tiba, Aipda Lucky mengajak putrinya duduk bersama Mbah Kayuna. Mereka berbincang santai, menanyakan kabar, serta berbagi canda untuk menghibur sang nenek. Setelah itu, ia bersama putrinya menyerahkan bantuan paket sembako sebagai bentuk kepedulian.
Di momen tersebut, Aipda Lucky juga memberikan wejangan kepada Michellina, mengajarkan pentingnya peduli terhadap sesama. “Apa pun yang kita miliki, sisihkan untuk membantu orang lain,” pesannya kepada sang buah hati.
Ia berharap dengan mengajarkan nilai-nilai kebaikan sejak dini, putrinya bisa tumbuh menjadi pribadi yang memiliki empati, terutama di tengah tantangan era digital dan maraknya kenakalan remaja.
Michellina sendiri merasa bahagia bisa belajar langsung dari ayahnya tentang arti kepedulian. “Ayah selalu mengingatkan untuk berbuat baik semampu kita,” ungkapnya.
Dengan langkah kecil seperti ini, Aipda Lucky ingin menunjukkan bahwa membangun kepedulian sosial bisa dimulai dari lingkungan keluarga, demi menciptakan generasi yang lebih peduli terhadap sesama.
(Redho)