Lubuklinggau – Dalam rangka memastikan kelancaran dan keamanan Pemilihan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Empat Lawang, Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Sumsel menggelar apel pergeseran pasukan (Serpas) di Mako Batalyon B Pelopor, Sabtu (22/03/2025). Apel ini dipimpin oleh Wadanyon B Pelopor, Kompol Ojang, S.Sos., M.M., yang mewakili Danyon B Pelopor AKBP Andiyano, S.K.M.
Dalam arahannya, Kompol Ojang menegaskan bahwa pengamanan ini merupakan bentuk kehadiran Brimob Polri dalam mendukung terciptanya situasi yang aman dan tertib selama proses penentuan nomor urut pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Empat Lawang.
“Kami berharap seluruh tahapan PSU berjalan lancar, aman, dan tanpa gangguan Kamtibmas. Satbrimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor hadir untuk memastikan hak-hak warga dalam memilih tetap terlindungi,” ujarnya.
Penentuan nomor urut pasangan calon menjadi tahapan krusial yang akan berpengaruh pada jalannya kampanye dan proses pemilihan selanjutnya. Oleh karena itu, diperlukan pengamanan ketat dan profesional guna mencegah potensi gangguan.
Mengantisipasi potensi kerawanan, Satbrimob Polda Sumsel Batalyon B Pelopor telah menyiapkan skenario pengamanan khusus. Para personel dibekali dengan pelatihan teori dan praktik dalam menangani situasi kritis, termasuk penanganan aksi anarkis serta penerapan prosedur pengamanan sesuai arahan Korps Brimob Polri.
“Persiapan yang matang menjadi kunci agar setiap tahapan PSU, mulai dari penentuan nomor urut hingga pencoblosan, dapat berlangsung dengan aman dan tertib. Kami berkomitmen untuk menjaga stabilitas dan kelancaran proses demokrasi ini,” tambah Kompol Ojang.
Dengan semangat pengabdian dan profesionalisme, Batalyon B Pelopor siap mengawal jalannya pemilihan suara ulang di Kabupaten Empat Lawang, memastikan demokrasi berjalan lancar tanpa gangguan keamanan.
(Erwin – Kaperwil Sumsel, Lubuklinggau, Musi Rawas Utara)