BANYUWANGI – Tim Satgas Jalan Berlubang UPTD Genteng melakukan penambalan jalan berlubang di beberapa titik di Jalan raya kyai Abu sujak, Dusun Sidotentrem Desa Yosomulyo, Kecamatan Gambiran, Selasa (28/5/2024).
Kepala UPTD genteng (BENI) mengatakan penambalan dilakukan atas usulan warga masyarakat, yang memberitahukan dengan adanya jalan aspal yang berlubang. dan kami bersama tim satgas jalan berlubang langsung sigap menjalankan tugas sesuai permintaan warga masyarakat, demi kenyamanan para penguna jalan,
“Penambalan jalan yang berlubang dilakukan melalui Dinas UPTD genteng, untuk mengantisipasi kecelakaan seperti motor yang rawan terperosok saat melintas di jalan berlubang tersebut,” Ujarnya
Dengan penambalan jalan berlubang itu diharapkan bisa mengurangi angka korban laka lantas serta ingin memberikan rasa aman dan nyaman untuk pengguna jalan dan baru hari ini bisa kami laksanakan karena kemarin-kemarin terkendala cuaca hujan”pungkasnya Beni (UPTD)
“Kami juga berharap pengendara selalu berhati-hati saat berkendara dan mengurangi kecepatan dalam berkendara asal selamat sampai tujuan” jelasnya.
Warga masyarakat melalui ketua RT 004/RW 001 (Titin), Dusun sidotentrem mengungkapkan dengan adanya kegiatan yang dilakukan tim satgas jalan berlubang dan pemdes yosomulyo, sangat bersyukur dan berterima kasih atas nama seluruh warga sidotentrem desa yosomulyo,” Pungkasnya
(Supri)