ganeshaabadi.com | Batam- Wali Kota Batam/ Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam H Muhammad Rudi (HMR) mengatakan, bahwa awal mula pemerintahan dan pembangunan Kota Batam dimulai dari Nongsa oleh Raja Nong Isa.
“Kami bisa hadir di sini sekarang karena ada Raja Nong Isa, yang pertama kali membangun Kota Batam,” ujar HMR di halaman masjid At Taqwa, Kampung tua Pantainongsa, Kecamatan Nongsa, sebelum berziarah ke makam zuriat Nong Isa, sebagai rangkaian Hari Jadi Batam (HJB) Ke-194, Rabu (13/12/2023).
Didampingi Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina, Datuk Setia Amanah ini juga mengungkapkan, bahwa pihaknya kini terus membangun melanjutkan apa yang telah dilakukan oleh para zuriat dan pemimpin-pemimpin terdahulu.
“Saya akan berusaha mengisi kemerdekaan ini dengan hal-hal yang dapat menyejahterakan seluruh masyarakat Kota Batam,” ungkap HMR.
Melihat dan melanjutkan sejarah, untuk itu, HMR mengaku akan lebih dulu menyelesaikan pembangunan infrastruktur di daerah Nongsa.
Salah satunya HMR kini sedang membangun pantai Nongsa menjadi kawasan wisata dengan view Johor dan Singapura, agar bisa dimanfaatkan oleh para zuriat Nong Isa.
“Nongsa ini akan saya wujudkan menjadi tempat wisata yang bertaraf internasional. Infrastruktur telah kita bangun, dan pantai juga telah kita urus. Besok kalau orang bicara sejarah Melayu itu akan mulai dari sini (Nongsa),” papar HMR.
Di akhir sambutannya, HMR meminta doa kepada seluruh masyarakat Kota Batam agar pembangunan cepat selesai, khususnya pembangunan Terminal II Bandara Internasional Hang Nadim Batam.
“Doakan agar proses pembangunan terminal II ini segera cepat selesai, sehingga perputaran ekonomi di Kota Batam semakin membaik,” tutupnya.
(Nursalim Turatea).
_______
HORMATI SEJARAH: Wali Kota Batam H Muhammad Rudi (HMR), bersama Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina, Sekretaris Daerah Kota Batam H Jefridin, dan para unsur Forkopimda Kota Batam, foto bersama usai berziarah ke makam zuriat Nong Isa, Nongsa, sebagai rangkaian Hari Jadi Batam (HJB) Ke-194, Rabu (13/12/2023).