Banyuwangi – Dandim 0825/Banyuwangi Letkol Arh Joko Sukoyo, S.Sos. M. Han Dandim 0825/Banyuwangi Bersama Forkopimda Laksanakan Kunjungan Peninjauan Logistik Pilkada Serentak 2024 dari PPS Ke PPK. Kamis, (28-11-2024)
Peninjauan Logistik Pilkada Serentak dari PPS Ke PPK di lokasi keempat dilaksanakan di Wilayah Kecamatan Cluring.
Kegiatan tersebut diikuti oleh Kombespol Rama Samtama Putra, S.I.K., M.S.I., Kapolresta Banyuwangi, Letkol Arh Joko Sukoyo, S. Sos Dandim 0825 Banyuwangi, Letkol Laut (P) Hafiz, M.Tr.Opsla, Danlanal Banyuwangi,
AKP Agus Hari Widodo, S.H. Danki 4 Batalyon B Brimob Banyuwangi, Kapten Inf Lukman Hartadi Danramil 0825/07 Cluring, Bawaslu Kecamatan Cluring serta jajaran Forkopimda lainnya
Dandim 0825/Banyuwangi mengatakan, Kegiatan peninjauan ini dilaksanakan sebagai bentuk motivasi kepada para petugas pemungutan suara dan personil pengamanan yang dilakukan oleh TNI dan POLRI serta memastikan pungut hitung suara aman dan lancar.
Untuk memastikan pungut hitung suara di wilayah Kabupaten Banyuwangi aman, maka kita berkolaborasi dengan berbagai pihak melakukan peninjauan,” katanya.
(Red).