Batam – Pangkalan Bakamla Batam menggelar kegiatan Halal Bihalal sekaligus pembinaan bagi puluhan Relawan Penjaga Laut Nusantara (Rapala) Batam, yang berlangsung di Pangkalan Bakamla Batam, Kota Batam, Selasa (15/4/2025).
Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi dan memperkuat sinergi antara Bakamla RI dengan para relawan penjaga laut di wilayah perairan Batam.
Ketua Rapala Batam, Mansar, menyampaikan apresiasi atas perhatian dan dukungan Bakamla RI terhadap keberadaan para relawan. “Kami sangat berterima kasih atas kesempatan ini. Harapannya, kami dapat terus meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam menjaga keamanan laut di Batam,” ujarnya.
Kepala Pangkalan Bakamla Batam, Kolonel Bakamla Agus Sriyanto, S.E., M.Tr.Hanla., juga memberikan apresiasi kepada para relawan atas kontribusi mereka. “Kami sangat menghargai peran aktif Rapala Batam dalam memberikan informasi kemaritiman. Sinergi ini sangat penting untuk menjaga keamanan laut di wilayah perairan Kota Batam,” ungkapnya.
Rangkaian acara dilanjutkan dengan kegiatan pembinaan yang membahas berbagai materi penting terkait informasi kemaritiman, keamanan laut, dan keselamatan pelayaran. Kolonel Agus berharap kegiatan ini dapat meningkatkan kapasitas relawan dalam menjalankan tugas di lapangan.
Kegiatan berlangsung lancar dan disambut dengan antusiasme tinggi. Diharapkan, melalui kegiatan ini, kolaborasi antara Pangkalan Bakamla Batam dan Rapala Batam semakin solid dalam menjaga keamanan laut di wilayah perairan Kota Batam.
(Humas Bakamla RI)