BANYUWANGI, – Aktivis kontroversial Banyuwangi, M Yunus Wahyudi mengkritik keras Pemilu Komisi Pemilihan Umum Daerah ( KPUD) Banyuwangi yang selalu bermain main anggaran bahkan diduga melakukan korupsi anggaran uang dari negara.
Hari ini jumat(1/3/24) Yunus sang Harimau Blambangan mendatangi mapolresta banyuwangi Guna mengadukan Dugaan – dugaan kecurangan serta anggaran yang di gunakan KPU Banyuwangi yang jumlahnya hingga mencapai puluhan milyar rupiah.
“Saya bersama – sama tim dan masyarakat banyuwangi khususnya wong cilik hari ini membuat aduan ke pihak polresta banyuwangi tentang adanya dugaan – dugaan penyelewengan anggaran di KPU banyuwangi,mulai dari jeritan di TPS hingga ke Pleno kabupaten antara lain tentang makan,minum serta anggaran hingga puluhan milyar rupiah,beberapa bukti sudah kami serahkan ke pihak APH (aparat penegak hukum) ” ungkap Sang harimau blambangan.
Yunus menyerahkan semuanya ke pihak polresta banyuwangi, ini langkah awal yang di lakukan oleh yunus untuk membuat aduan ke polresta banyuwangi dengan adanya Dugaan- dugaan yang di lakukan oleh Pihak KPU
Dua hari yunus bersama sama Timnya memberikan air mineral serta nasi bungkus kepada para tamu undangan KPU saat penghitungan suara (pleno) kabupaten yang berada di hotel El Royale banyuwangi.
” Saya berharap agar pihak polresta banyuwangi untuk segera menindak lanjuti serta memeriksa pihak – pihak terkait di kubu KPU agar Transparasi hukum di banyuwangi bisa berjalan,” pungkas yunus.
(Red)