Sidoarjo – Upaya pencurian sepeda motor (curanmor) di sebuah toko alat tulis Makadata di Jalan Letjen Suprapto, Tambakrejo, Waru, Sidoarjo, berhasil digagalkan pada Kamis (17/4/2025) sore. Pelaku yang belum diketahui identitasnya diamankan setelah aksinya dipergoki langsung oleh pemilik motor.
Korban bernama Abdi, pegawai toko, tengah memanaskan motor Honda Beat miliknya di depan toko sambil bermain ponsel. Saat itu, pelaku mendekat dan memanfaatkan situasi untuk membawa kabur motor yang mesinnya sudah menyala.
“Teman saya kemungkinan tidak terlihat karena tertutup motor lain. Pelaku langsung menaiki motor dan mencoba kabur,” ujar Sabil, rekan korban.
Sadar motornya hendak dicuri, korban langsung mengejar dan menarik pelaku hingga akhirnya pelaku terjatuh ke jalan. Warga yang melihat kejadian itu turut membantu menangkap pelaku.
Pelaku sempat mengaku sebagai debt collector dan menyebut motor korban menunggak cicilan. Namun, korban membantah klaim tersebut. Aksi pelaku sempat terekam kamera CCTV toko dan memperlihatkan detik-detik pelaku jatuh dari motor dan ditangkap warga.
Pelaku berhasil diamankan sekitar pukul 17.22 WIB dan hampir menjadi sasaran amuk massa sebelum Kanit Reskrim Polsek Waru, AKP Putrawan, S.H., M.H., tiba di lokasi dan langsung menggiring pelaku ke Mapolsek Waru.
Saat ini, pelaku tengah menjalani pemeriksaan intensif oleh pihak kepolisian guna mengungkap kemungkinan keterlibatan jaringan atau pelaku lain dalam kasus ini.
(Redho)