Surabaya – Pengajian rutin remaja LDII Rungkut Kidul kali ini terasa istimewa. Mengawali kegiatan pasca libur Ramadhan, remaja LDII menggelar malam keakraban dengan acara ngegrill bareng yang diadakan di halaman Masjid Miftahul Huda, Sabtu malam (12/04/2025).
Kegiatan yang dimulai setelah salat Isya ini berlangsung meriah dan penuh keceriaan. Para peserta terlihat antusias menikmati suasana kebersamaan sambil berbagi cerita dan semangat untuk kembali menghidupkan pengajian rutin mingguan yang sempat terhenti selama bulan suci Ramadhan.
Mas Febri selaku penggerak acara menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antaranggota serta menumbuhkan kembali semangat dalam menimba ilmu agama. “Dengan acara ngegrill bareng ini, harapannya peserta bisa saling mengenal, berbagi, dan menjaga kekompakan,” ujarnya.
Ia menambahkan, suasana santai dan menyenangkan diharapkan bisa menghindarkan kejenuhan, sehingga para remaja tetap semangat mengikuti pengajian. “Agar tidak jenuh dan tetap semangat nanti dalam mengajinya,” pungkasnya.
Kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya mendukung visi Tri Sukses Generus, yakni menjadikan generasi muda LDII yang alim-faqih, berakhlakul karimah, dan mandiri. Dengan kebersamaan dan semangat baru ini, remaja LDII Rungkut Kidul siap kembali menimba ilmu dan memperkuat fondasi keagamaan.
(Redho)