Puncak Jaya – Dalam upaya mempererat tali silaturahmi sekaligus membangun komunikasi yang harmonis, Satgas Yonif 715/Motuliato Pos Tirineri menggelar kegiatan makan bersama masyarakat Kampung Tirineri, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Papua, Rabu (9/4/2025).
Kegiatan ini juga dimanfaatkan sebagai momen komunikasi sosial antara anggota Satgas dan warga setempat, guna mendengarkan langsung keluh kesah serta aspirasi masyarakat dalam suasana yang santai dan penuh keakraban.
Danpos Tirineri, Letda Inf Fatahillah Agins, menyampaikan bahwa selain menjalankan tugas pokok pengamanan wilayah perbatasan (Pamtas), pihaknya juga terus berupaya merebut hati rakyat dengan pendekatan humanis dan kekeluargaan.
“Kami hadir bukan hanya untuk menjaga keamanan, tetapi juga membangun hubungan yang kuat dengan masyarakat. Kedekatan dengan tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, dan seluruh warga binaan menjadi kunci utama terciptanya suasana yang aman dan kondusif,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Kampung Gurage, Enumbi, mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasinya kepada personel Satgas Pos Tirineri atas kepedulian yang terus ditunjukkan kepada masyarakat.
“Wa wa wa… terima kasih banyak atas ketulusan dan keikhlasan bapak-bapak Pos yang selalu hadir dan membantu masyarakat Kampung Tirineri. Semoga Tuhan selalu memberkati dalam setiap tugas hingga selesai,” ucapnya dengan penuh haru.
Kegiatan sederhana namun penuh makna ini menjadi bukti nyata komitmen Satgas Yonif 715/Mtl dalam membangun kedekatan emosional dengan masyarakat di wilayah penugasan, sebagai wujud pengabdian dan cinta tanah air.
(Pen Satgas Yonif 715/Mtl)