Musi Rawas – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Musi Rawas menggelar Rapat Paripurna Istimewa di Gedung Paripurna DPRD Mura pada Sabtu (15/3/2025). Rapat ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Mura, Firdaus Cik Olah, SE, didampingi Wakil Ketua II, Yani Yandika, serta dihadiri 21 dari 40 anggota DPRD.
Dalam sambutannya, Firdaus Cik Olah menjelaskan bahwa sesuai Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014, kepala daerah wajib menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) tahunan kepada DPRD. Hal ini bertujuan untuk memberikan transparansi mengenai capaian kinerja pemerintah daerah, termasuk dalam pengelolaan keuangan dan pelaksanaan kebijakan strategis.
Bupati Musi Rawas, Hj. Ratna Machmud, dalam laporannya menyampaikan berbagai kebijakan dan program yang telah dijalankan sepanjang tahun anggaran 2024. LKPJ tersebut mencakup kebijakan umum dalam pengelolaan keuangan daerah, penyelenggaraan pemerintahan, serta implementasi tugas pembantuan dan tugas umum pemerintahan.
Ia menegaskan bahwa Pemerintah Daerah Kabupaten Musi Rawas terus berupaya maksimal dalam menjalankan pembangunan sesuai regulasi yang berlaku, khususnya dalam mengimplementasikan APBD tahun 2024.
“Laporan ini memberikan gambaran objektif mengenai capaian kinerja Pemerintah Daerah, serta mendorong akuntabilitas dan transparansi dalam penyelenggaraan pemerintahan,” ujar Bupati.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa laporan ini juga sejalan dengan visi Musi Rawas Maju, Mandiri, Bermartabat (MANTAB) yang menjadi pedoman dalam perencanaan pembangunan.
Empat misi utama dalam visi tersebut meliputi:
1. Mewujudkan birokrasi yang profesional berbasis teknologi informasi.
2. Membangun sumber daya manusia yang berkualitas.
3. Pemerataan infrastruktur berwawasan lingkungan.
4. Memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat.
Meskipun telah banyak capaian yang diraih, Bupati mengakui masih terdapat beberapa kekurangan yang perlu diperbaiki guna meningkatkan kinerja pembangunan ke depan.
“Saya mengapresiasi kerja sama dan dukungan DPRD Kabupaten Musi Rawas. Dengan semangat kebersamaan, kita dapat terus menyusun langkah-langkah strategis demi kemajuan daerah ini,” pungkasnya.
(Erwin – Kaperwil Sumsel, Lubuklinggau, Musi Rawas Utara)