Sanana – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 1510/Sula terus bekerja keras dalam menyelesaikan program pembangunan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Salah satu rumah milik Jamal Umaternate, warga Desa Wailau, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula, kini memasuki tahap pemasangan atap. Kamis (13/03/2025).
Dalam percepatan pembangunan ini, Satgas TMMD bersama warga bahu-membahu mengerjakan pemasangan atap dengan penuh semangat gotong royong. Serka Abdu Fokaaya, salah satu anggota Satgas, turut serta dalam pekerjaan ini.
“Saya ikut serta membantu pemasangan atap RTLH yang sudah kokoh dibangun. Ini merupakan bagian dari tugas kami untuk memastikan pembangunan berjalan dengan baik,” ujar Serka Abdu Fokaaya.
Ia menjelaskan bahwa pemasangan atap dilakukan oleh tim yang terdiri dari tiga hingga lima orang dengan tugas yang sudah terorganisir. Semua pekerjaan dilakukan dengan tetap mengutamakan kekompakan dan keselamatan kerja.
“Kami bekerja dengan penuh kebersamaan agar hasilnya maksimal. Harapan kami, rumah ini bisa segera selesai dan bermanfaat bagi pemiliknya,” tambahnya.
Semangat kebersamaan yang terjalin dalam TMMD ini diharapkan dapat mempercepat penyelesaian program sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat.
(Pendim 1510/Sula)