Sanana – Personel Satgas TMMD Reguler ke-123 Kodim 1510/Sula bersama masyarakat setempat terus bekerja keras menyelesaikan proyek sasaran fisik di beberapa desa, salah satunya di Desa Pastina, Kecamatan Sanana, Kabupaten Kepulauan Sula. Dalam proses pengerjaan ini, mereka turut serta mengisi air secara manual untuk kebutuhan adukan semen yang digunakan dalam pengecoran, Sabtu (22/02/2025).
Meski harus memikul air menggunakan tong ke lokasi pengecoran, semangat tinggi tetap terpancar dari personel Satgas TMMD dan warga. Mereka bekerja tanpa mengenal lelah demi mempercepat proses pembangunan infrastruktur yang akan membawa manfaat besar bagi masyarakat.
“Kami mengisi air ke dalam tong yang berada dekat adukan semen agar memudahkan proses pencampuran rabat beton. Walaupun cuaca sangat panas, kami tetap semangat dan tidak merasa kesulitan,” ujar salah seorang personel Satgas TMMD.
Semangat gotong royong dan kebersamaan terlihat jelas di lapangan. Dengan fokus dan dedikasi tinggi, Satgas TMMD bersama warga berkomitmen menyelesaikan pekerjaan ini demi membuka akses jalan yang lebih baik bagi masyarakat sekitar.
(Pendim 1510/Sula)