SURABAYA, – Lembaga Pendidikan Islam (LPI) Al Haromain Surabaya yang berada di Ketintang Barat Surabaya merupakan sekolah yang berkembang pesat. Sekolah yang dalam naungan Yayasan Persyadha memfokuskan peningkatan guru yang mandiri, profesional, penuh khidmad dan berjiwa jiwa. Karena itu melalui LPI Al Haromain melaksanakan pembinaan ruang pertemuan SD Al Ghimani Ketintang Barat pada Selasa, 9 Juli 2024. Direktur LPI Al Haromain Surabaya, Muji Sampurno menjelaskan bahwa pembinaan yang menghadirkan KH. Imam Mawardi Ridlwan untuk mewujudkan karakter guru yang memiliki semangat berkhidmat, yaitu tulus, dan semangat melayani dan berkarya. Ini harapan pertama.
Yang kedua para guru memiliki komitmen dalam menjalankan tugas, wewenang dan tanggung jawab baik saat di kelas atau di LPI Al Haromain Surabaya.
Yang ketiga guru adalah petugas dakwah. Maka para guru diharapkan berjiwa pengabdian menyebarkan nilai-nilai Islam secara profesional di dunia pendidikan.
Harapan keempat, pembinaan oleh wakil Pembina Yayasan Persyadha adalah untuk menumbuhkan karakter guru yang inspirasi, innovasi dan kreativitas dalam pengabdian dan pelayanan.
Yang kelima untuk memberi bekal guru agar punya amanah.
Ketua panitia pembinaan, Masykur menerangkan bahwa pembinaan awal tahun guru LPI Al Haromain Surabaya sebagai upaya menumbuhkan dan sekaligus meningkatkan profesional pengabdian guru Al Haromain Surabaya. Nara sumber menyampaikan materi leadership guru dalam berkhidmat secara profesional.
“Pembinaan guru Al Haromain Surabaya sebagai langkah awal tahun ajaran 2024/2025 untuk menyiapkan guru yang baik. Yaitu punya jiwa pengabdian,” ujarnya.
Masih menurut Masykur bahwa pembinaan untuk meningkatan kwalitas guru untuk memberi bekal mereka siap berkhidmat pada ajaran 2024/2025. Hal ini karena guru itu kunci pembelajaran. Semua terpusat pada guru. Jadi guru itu kekuatan utama.
(Red)